Kota-kota Paling Romantis di Dunia

Paris selama ini digelari kota paling romantis di dunia. Hanya saja sebenarnya Paris bukanlah satu-satunya negara yang romantis di dunia. Insight Vacation, sebuah agen perjalanan di Singapura dalam siaran pers yang diterima CNNIndonesia.com, menentukan 10 kota di beberapa negara sebagai kota yang romantis di dunia.

1. Venesia
Kota Venezia di Italia tak bisa dilupakan sebagai kota romantis di dunia. Di kota ini, ada gondola yang melintas di bawah kanal, kafe-kafe pinggir kanal, galeri, gereja sampai basilika St Mark juga jadi perhatian romantis tersendiri.

2. Heidelberg
Turner menggambarkan Heidelberg salam kilauan cahaya keemasan, Goethe menjelajah taman besar dan Mark Twain menulis pengalamannya, A Tramp Abroad. namun Heidelberg masih menyimpan berbagai getaran romantis di Altstadt distrik (kota tua). Kastil berwarna terakota, gedung-gedung tinggi, dan berbagai restoran, dengan berbagai lansekap yang indah.

3. Rajasthan
Daerah yang memiliki banyak benteng dan istana, padang pasir dan hutan. Rajasthan adalah kawasan yang ekstrem. Anda bisa menjajal naik unta dan mengelilingi kawasan setempat, ataupun berlayar mengelilingi danau di pegunungan Abu Nakki. Ini adalah lokasi tempat maharaja India menikmati waktu istirahatnya.

4. Yunani
Keindahan rumah-rumah bercat putih di Yunani sudah terkenal di mana-mana. Ditambah dengan gereja putih yang dihias dengan bebungaan membuat imajinasi langsung membayangkan hal romantis dalam alunan lagu Akritic dan Klephtic. Hamparan laut berwarna biru safir memanjakan mata.

5. New York
Kota populer di Amerika ini dianggap sebagai kota metropolitan dan modern di dunia. Namun, kota ini juga dianggap sebagai kota yang romantis. Kota ini jadi tuan rumah toko buku, galeri seni, buku, butik dan bar. Kota ini jadi sebuah melting pot yang besar di dunia dengan gaya yang modern.

6. Paris
Seperti London, adalah tempat bertemunya banyak budaya. Menara Eiffel, Arc de Trimphe, Notre Dame dan Champs Elusees adalah tempat ikonik yang bisa didatangi. Akan tetapi, adanya kafe pinggir jalan yang bisa dinikmati sambil memandang menara Eiffel atau bangunan lain, serta banyaknya pasar tempat Anda membeli pernak-pernik, kursus memasak, sampai restoran Bois de Boulogne yang jadi taman raja-raja Prancis berburu bisa disambangi.

7. Mostar
Menara abad pertengahan, rumah-rumah tua, sungai dan jalan-jalan kecil yang romantis ala abad 16 oleh Ottoman menjadi titik utama perhatian di kawasan ini. Selain belanja berbagai busana, Anda juga bisa menikmati berbagai makanan dari restoran dengan pelayan bergaun tradisional atau dari penjual di pinggir jalan di pedesaan yang indah di Balkan.

8. Fes
Dulunya, Fes adalah ibukota Maroko sampai tahun 1925. Kota ini memiliki ornamen, menara, dan air mancur yang dibangun dari abad pertengahan. Tak diragukan lagi hal ini memberi keindahan tersebduru bagi pengunjung. Kunjungi juga Fes el Bali (kota tua Fes) yang merupakan salah satu daerah bebas mobil yang terbesar versi UNESCO. Daerah ini merupakan salah satu kawasan yang menawarkan kesenangan kelas atas, namun tradisional.

9. Budapest
Budapest adalah percampuran budaya baroque, art noveau, art deco dan gaya lainnya. Budapest memiliki keseriusan dan kreativitas dalam tiap sisinya. Di bawah tanah, ada mata air panas yang digunakan untuk bersantai para masyarakat di zaman Romawi. Air panas ini diklaim bisa meremajakan kulit. Setelah bersantai, restoran kelas atas dengan makanan barat atau restoran tradisional juga bisa jadi pilihan.

10. Barcelona
Kota ini dikenal memiliki banyak restoran dan bar romantis. Setelah berjalan di taman Gaudi, masuk ke Sagrada Familia, dan menjelajahi beberapa galeri kelas atas dunia, pastikan Anda melihat museum Picasso. Setelahnya Anda bisa menikmati segelas cava dan sepiring tapas.

Related

TRENDS 6188392992278546125

Post a Comment

emo-but-icon

Follow Us

ENTERTAINMENT

Side Ads

Advertising: indotvtrends@gmail.com

Text Widget

*** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT *** *** TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI TRENDBINTANG.CO.NR/TRENDBINTANG.BLOGSPOT.CO.ID *** SEMOGA BERMANFAAT ***

Connect Us Facebook

Connect Us Twitter

Total Pageviews

item