Serial Pencetak Rekor Rating di India, "Naagin" Bakal Tayang Lagi di SCTV Awal Agustus?

Kini para penggemar serial "Naagin" tentu sangat bahagia, karena kabarnya serial ini bakal kembali tayang mulai 1 Agustus pukul 12:30 WIB sebelum tayangan serial "Ranveer & Ishani", kebahagian fans terlihat dari komentar-komentar mereka di social media twitter, "Seneng banget barusan liat cuplikan Naagin ada lg mulai 1 agustus pkl 12:30 Thank you @SCTV_" Ujar pemilik akun @fitrisari974. ""Naagin" tayang lagi 1 agustus 12.30 kasi tau yang lain yaaaaa @NaaginSCTV_ @Naagin_SCTV @NAAGIN_ @SCTV_" Komentar pemilik akun @itsmenurutlita. Namun sebagian fans juga mengungkapkan kekhawatiran mereka terhadap serial "Naagin" agar tidak di cut lagi, sementara fans serial India SCTV lainnya juga mengharapkan SCTV kembali menayangkan serial "Gangaa Season 2" seperti yg sudah dijanjikan SCTV ketika "Gangaa Season 1" versi SCTV berakhir, "Jiahhh~~ kemarin aja pas lagi seru2nya di cut sekarng mau ditayangin lgi?? ntar di cut lgi?? #Naagin @SCTV" Ujar pemilik akun @isme_maryunii. "#WeWantGangaaOnSCTVAgain @SCTV_ .tayang kan lagi #GANGAA klau nagin ditayangkn lagi, gangga juga harus min" Komentar pemilik akun @hinduneila.
Serial "Naagin" Season 1 ini dibintangi oleh aktris dan aktor ternama india, di antaranya adalah, Mouni Roy, Arjun Bijlani, Rajat Tokas, Adaa Khan dan masih banyak lagi.
Sebagai informasi, serial India "Naagin Season 1" telah berakhir di India beberapa waktu lalu, namun "Naagin Season 2" tidak lama lagi juga akan segera tayang kembali di India, pada penayangan season yang pertama serial ini pernah mencatatkan rekor menakjubkan di India sebagai serial TV dengan rating tertinggi yang mencapai angka 6. Genre serial ini adalah thriller supranatural dan fantasi, serial ini menceritakan kisah tentang Shivanya (Mouni Roy) sebagai siluman ular yang bisa berubah wujud menjadi manusia, Shivanya akan membalas dendam kematian orang tuanya yang telah dibunuh oleh sekelompok orang pada 25 tahun yang lalu, nasib kemudian mempertemukannya dengan Rhitik Shingh (Arjun Bijlani) anak dari salah satu pelaku pembunuh orang tuanya, untuk membalaskan dendamnya Shivanya akan menyamar menjadi pembantu di rumah Rhitik Shingh, namun bukannya balas dendam Shivanya malah jatuh cinta kepada Rhitik.
Bagaimana kisah selanjutnya? apakah balas dendam itu benar-benar terwujud? Saksikan serial "Naagin" yang direncanakan tayang kembali mulai 1 Agustus Pkl 12:30 WIB di SCTV. (TB/TEAM)