Kalahkan 'Ranveer dan Ishani', Serial 'Thapki' Tembus 10 Besar


Menurut data UM, "Thapki" menduduki posisi ketujuh pada penayangan Minggu (24/7). Sinetron yang dibintangi oleh Jigyasa Singh ini berhasil meraih TVR sebanyak 3 poin dan Share 14,9 persen.
Sementara "Ranveer dan Ishani" mendapat posisi ke-13. Serial yang dibintangi oleh Shakti Arora dan Radhila Madan itu hanya mampu memperoleh TVR sebanyak 2,4 poin dan Share 19 persen.
Sementara itu, Thapki sendiri sudah memasuki episode keenam pada penayangan hari ini, Senin (25/7). Pada episode ini, penonton akan dimanjakan dengan kekompakan antara Thapki dan Dhruv saat melakukan investigasi di pabrik manisan.
Read more: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00118918.html#ixzz4FPwH20Nr